PILIHAN REDAKSI

17 Calon Panwaslu Kecamatan di Mentawai Ikuti Tes Wawancara

INFO|MENTAWAI - Sebanyak 17 orang anggota calon Pengawas pemilu Kecamatan ikuti tes wawancara untuk pemilihan umum kepala daerah 2024, sete...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sijunjung

Dandim 0319 Mentawai Bersama Forkopimda Sambut Kunjungan Wakapolda Sumbar




INFO|MENTAWAI - Kunjungan kerja Wakapolda Sumbar, Brigjen Pol Edi Mardianto ke bumi sikerei merupakan agenda kegiatan yang akan mengitari beberapa daerah mentawai.


Kedatangan jendral bintang satu ini bersama rombongan pejabat utama polda sumbar menggunakan kapal mentawai fast bertolak dari padang menuju pelabuhan tuapeijat dengan estiminasi lebih kurang 3  jam perjalanan.


Di pelabuhan tuapeijat orang nomor dua di polda sumbar ini di suguhkan dengan tarian tradisional (turu' sikerei) kemudian agenda selanjutnya acara ramah tamah di pendopo.


Acara ramah tama di jamu langsung Bupati Mentawai, Martinus Dahlan di hadiri Ketua DPRD Mentawai, Yosep Sarogdok, Dandim 0319/Mentawai, Letkol.Inf Suirwan serta unsur Forkopimda.


"Selamat datang jendral di bumi sikerei, semoga kegiatan yang di laksanakan dapat berjalan dengan lancar dan aman" ucap Dandim saat sambut orang nomor dua di polda Sumbar itu di pendopo km.9 Tuapeijat, Rabu (1/2/2023).


Dalam rondown kegiatan wakapolda Sumbar itu sebelum bertolak ke resort kandui Villas, beliau akan melakukan tatap muka serta memberikan wejangan kepeda personel polres kepulauan mentawai.


Selanjutnya Wakapolda Sunbar akan mengunjungi polsek muara siberut dan polsek sikabaluan dalam rangka mengetahui kondisi wilayah terutama yang berada di daerah pelosok mentawai.


"Semoga kunjungan wakapolda Sumbar memberikan yang terbaik bagi personel polres mentawai dan kita selalu bersinergi serta membangun kekompakan di bumi sikerei" tutup Dandim mengakhiri


Editor : Heri Suprianto

Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »