PILIHAN REDAKSI

Babinramil 01 Sikabaluan Jalin Silahturahmi Dengan Pekerja Buruh Melalui Komsos

INFO|MENTAWAI - Salah satu cara agar lebih dekat dengan masyarakat dalam melaksanakan kegiatan melalui Komunikasi Sosial (Komsos). Kegiatan...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sijunjung

Dalam Sepekan Harga Cabe Merah Meroket di Tanah Datar Tembus Rp 100 Ribu Per Kg




INFO|Tanah Datar - Harga cabai merah keriting di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat dalam sepekan ini semakin pedas, bahkan terjadi peningkatan harga yang cukup signifikan.


"Memang saat ini harga cabai merah agak pedas, yang sama kita ketahui diatas harga Rp.100 ribu dipasaran," kata kepala Dinas Pangan dan Perikanan Tanah Datar Suhermen kepada media, Rabu (15/6/2022).


Meriketnya harga cabai dipasaran dikarenakan sedikitnya pasokan dari distributor seperti dari Medan dan Pulau Jawa. 


Ia mengaku, Pemerintah Daerah telah berupaya menekan harga cabai yang cukup tinggi dengan melakukan kerjasama atau koordinasi dengan Toko Tani Indonesia Center (TTIC) Dinas Provinsi Sumatera Barat. 


Dari koordinasi tersebut Pihak Provinsi bersedia memberikan bantuan berupa subsidi harga sebesar Rp.5000 sampai Rp10.000 per kilo.


"Kita telah mencoba berupa bantuan subsidi tersebut bertempat di TTIC Tanah Datar di depan kantor Dinas Pangan melibatkan pegawai dan masyarakat tapi juga tidak seberapa yang membeli," katanya.


Ia mengatakan, pola yang terbaru yang bisa diterapkan masyarakat menyikapi harga pangan yang tinggi adalah dengan memanfaatkan pekarangan rumah dengan program Pengembangan Pekarangan Pangan Lestari (P2L).


Program tersebut bekerja sama dengan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Dasawisma, Kelompok Wanita Tani (KWT) untuk menggerakkannya. 


"Minimal untuk cabai, bawang merah dan sayur mayur tidak lagi masyarakat membeli ke pasar, cukup memanfaatkan pekarangan rumah, itu bisa dalam bentuk polybag yang tidak memakan tempat," katanya.



Penulis : yb/Silva

Editor : Heri Suprianto

Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »