PILIHAN REDAKSI

Pastikan Kesehatan Anak, Desa Goiso'oinan Giatkan Posyandu Rutin

  INFO|MENTAWAI - Posyandu (pos pelayanan terpadu) merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat dalam memperoleh pelayanan keseha...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sijunjung

Erupsi Gunung Marapi Kembali Meningkat, Bupati Tanah Datar Lakukan Monitoring
Selasa, Januari 10, 2023

On Selasa, Januari 10, 2023




INFO|Batusangkar - Menyikapi masih tingginya aktivitas erupsi Gunung Marapi, Bupati Tanah Datar Eka Putra turun ke lapangan untuk monitoring dampak yang ditimbulkan oleh erupsi ini, Selasa (10/1/2023). 


Ketika ditemui di Nagari Sawah Tangah, Kecamatan Pariangan, Eka Putra mengatakan, sebelumnya pihaknya sudah monitoring ke Pos Pemantau Gunung Api di Bukittinggi, dan sudah ke lokasi pertanian yang ada di lereng Marapi. 


"Alhamdulillah,suasana masih kondusif, status Marapi masih Waspada Level 2," ujar Eka didampingi Camat Pariangan Mulkhairi, dan Wali Nagari Sawah Tangah, Dedi. 


Meski begitu, kata Eka Selasa pagi dia dapat laporan, ada erupsi yang lebih besar dari biasa, bahkan sudah melontarkan material. 


"Untuk itu, saya mengimbau kepada para pendaki, kepada masyarakat, kepada petani untuk menghentikan dulu aktivitas dengan radius 3 KM dari puncak Marapi," paparnya. 


Di sisi lain, Eka Putra menegaskan, dia sudah memerintahkan seluruh OPD terkait untuk mengkaji dan mempersiapkan segala kemungkinan terburuk. 


Cek persiapan forum relawan penanggulangan bencana (FRPB) dan Satuan Tugas Penanggulangan Bencana (Satgas PB) Nagari. Cek jalur evakuasi. 


"Kalau diperlukan, lakukan ronda. Sehingga kalau ada kondisi yang buruk, bisa segera diinformasikan ke masyarakar," paparnya. 


"Nanti siang saya akan memimpin rapat dengan OPD terkait untuk mengantisipasi segala kemungkinan akibat erupsi Marapi ini," imbuh Eka. 


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto

14 Atlet Pencak Silat di Lepas Bupati Eka Putra Ikuti Kejurnas Championship
Selasa, Januari 10, 2023

On Selasa, Januari 10, 2023



INFO|Batusangkar - Sebanyak 14 atlet Pencak Silat dari Perguruan Silek Tuo Tanjuang Batu Patah Pagaruyung dilepas Bupati Tanah Datar Eka Putra, Selasa (10/1/2023) di Indojolito Batusangkar untuk mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pencak Silat Riau Nasional Championship Tahun 2023. 


Bupati Eka menyampaikan apresiasi dan mendukung pelaksanaan kegiatan serupa di Tanah Datar. "Dengan berlatih silek akan memberikan berbagai macam manfaat, mulai sebagai bekal diri, manfaat kesehatan, mengukir prestasi dan bahkan bisa menjauhkan generasi muda akan perbuatan negatif yang akan merugikan diri sendiri, seperti narkoba dan pergaulan bebas.


Bupati Eka juga berpesan agar para atlet maupun pelatih dan ofisial untuk selalu menjaga kesehatan dan stamina agar tetap prima agar bisa memberikan penampilan terbaik untuk Tanah Datar. 


"Jaga kesehatan dan stamina, serta junjung sportifitas dalam bertanding. Ketika penampilan terbaik bisa ditunjukan, maka prestasi akan diraih untuk mengharumkan nama Tanah Datar Luhak Nan Tuo," pesannya. 


Terakhir Eka mendoakan kontingen Pencak Silat ini bisa pergi dan pulang dengan selamat. "Ikuti pertandingan dengan disiplin dan serius, namun jangan lupa berdo'a, kami tentu akan do'akan bisa raih prestasi terbaik dan selamat pergi dan pulang nantinya," tukas Eka. 


Sebelumnya Pembina Perguruan Silek Tuo Tanjuang Batu Patah Pagaruyung Rusyadi menyampaikan terima kasih atas jamuan dan motivasi dari Bupati Tanah Datar. 


"Terima kasih atas jamuan dan arahan pak Bupati untuk keberangkatan kami. Ini menjadi sejarah bagi kami dan menjadi motivasi tersendiri untuk memberikan hasil terbaik nantinya," sampai Rusyadi.


Dikatakan Rusyadi, Perguruan Silek Tuo Tanjuang Batu Patah Pagaruyung memiliki kurang lebih 150 atlet yang tersebar di beberapa lokasi latihan dan sudah cukup sering mengikuti perlombaan. 


"Untuk Kejurnas di Riau ini kita mengirimkan 14 atlet, yakni 9 putra dan 5 putri. Insya Allah, berangkat dua hari lagi dan kita akan berjuang untuk menjadi terbaik, namun ajang ini juga untuk menempa mental mereka untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional," katanya. 


Turut hadir Kadis Parpora Hendri Agung Indrianto, Kabid Olahraga Dinas Parpora, Kabag Prokopim, Wali Nagari Pagaruyung dan Wali Nagari Minangkabau serta Guru Amrizal yang lebih dikenal dengan nama Midun. 


Pewarta : Elvi

Editor : Heri Suprianto

Apresiasi Usaha ZD Fram di Tanah Datar, Gubernur Sumbar : Potensi Ini Mampu Berikan Mutiplier Effect Bagi Masyarakat dan Daerah
Senin, Januari 09, 2023

On Senin, Januari 09, 2023




INFO|Tanah Datar - Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Ansharullah menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas pembangunan ZD Farm di Kabupaten Tanah Datar.


“Keberadaan ZD Farm ini tentunya bisa menjawab dan memenuhi kebutuhkan pangan, khususnya daging ayam potong, baik itu di Tanah Datar ataupun di Provinsi Sumatra Barat, tentunya keberadaannya kita apresiasi dan dukung bersama,” kata Buya Mahyeldi di lokasi ZD Farm, Senin (9/1/2023).


Dikatakan Mahyeldi, potensi seperti ini adalah sesuatu yang perlu dimaksimalkan, karena mampu memberikan mutiplier effect bagi masyarakat ataupun daerah.


“Yang pasti efek peningkatan ekonomi pasti ada, dan keuntungan lainnya adalah ketersediaan bahan pangan akan tercukupi dan pemanfaatan lahan untuk pemenuhan pakan ternak juga semakin meningkat, sehingga lahan tidur berkurang berganti dengan lahan produktif,” sebutnya.


Sebelumnya Owner ZD Farm Zuldafri Darma yang merupakan Wakil Bupati 2015-2020 dan Bupati sisa jabatan 2020-2021 menyampaikan, terima kasih atas kehadiran Gubernur Sumbar, Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar dan undangan lainnya.


“Usaha ini lahir selepas tidak lagi menjabat Wakil Bupati Tanah Datar, dan sekaligus menjawab keraguan sejumlah pihak terhadap langkah Saya setelah tidak lagi menjabat. Motivasi inilah menjadikan ZD Farm mampu hadir hari ini. Terima kasih atas dukungan semua pihak dan kehadiran  Gubernur, Bupati, Wabup dan undangan lainnya,” ujarnya.


Diungkapkan Zuldafri lagi, saat ini ZD Farm mampu mempekerjakan 20 orang tenaga kerja setiap harinya, untuk mengelola peternakan ayam petelur dan juga mengelola lahan sekitar kandang.


“Alhamdulillah, ZD Farm sudah mampu menyerap tenaga kerja. Tentunya ini turut mendukung Program Pemerintah Daerah dan juga memberikan kontribusi terhadap PAD Tanah Datar" tuturnya.


Di kesempatan itu Zuldafri menyampaikan harapan kepada Pemerintah Daerah untuk memfasilitasi izin usaha agar usaha ini bisa berjalan aman dan lancar.


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto


Wirid BKMT Sebut Bupati Eka Putra Pemersatu dan Memperkokoh Ukhuwah Islamiah Umat
Senin, Januari 09, 2023

On Senin, Januari 09, 2023

 



INFO|Batusangkar - Pelaksanaan wirid Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) tingkat Kabupaten Tanah Datar berlangsung khidmat, walaupun sebelum di gelar kegiatan diguyur hujan.


Meski demikian, hujan yang turun sebagai pembawa rahmat menjelang Magrib itu tidak menyurutkan niat dan semangat para jamaah untuk datang menghadiri wirid BKMT putaran ke-592 di halaman Indojolito Batusangkar, Senin (9/1/2023).


Bupati Eka Putra, SE, MM dalam sambutannya mengatakan, jika awal bulan Maret mendatang akan ada lagi Wirid BKMT se-Kabupaten Tanah Datar dan itu direncanakan di lapangan upacara kantor Bupati Tanah dan bakal dihadiri oleh Gubernur Sumatera Barat. 


Dalam ikatan kekeluargaan BKMT, sebut Eka terdapat kekuatan iman, kekompakan dan semangat serta ajang pemersatu dan memperkokoh ukhuwah Islamiah umat dan menjadi sarana mencari solusi dalam menyelesaikan berbagai persoalan yang terjadi ditengah masyarakat. 


“Kegiatan BKMT mulai dari nagari, kecamatan hingga kabupaten dan itu sudah banyak memberikan kontribusi dan sumbangsih bagi tatanan kehidupan beragama di Tanah Datar, dari itu kegiatan rutin bulanan BKMT ini sangat bermanfaat sebagai penyambung silaturrahmi dan juga syiarnya agama Islam di kabupaten yang dijuluki Luhak Nan Tuo ini,” ujarnya. 


Bupati Eka Putra juga mengatakan dihadapan ratusan jamaah BKMT gabungan yang juga turut dihadiri Wakil Bupati Richi Aprian, SH, MH, Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat Arkadius Dt. Intan Bano, Sekda Tanah Datar Iqbal Ramadi Payana, Bupati Tanah Datar Periode 2005-2015 M. Shadiq Pasadigoe, Kepala OPD, Ka. Kemenag H. Syahrul dan Pejabat Daerah itu jika BKMT ini juga sejalan dengan Program Unggulan Daerah Satu Rumah Satu Hafizh dan Hafizah. 


Pada acara BKMT ini tampil salah satu anak kita hafizh Al quran 24 juz dan ini menunjukkan progul daerah satu rumah satu hafizh dan hafizah di Tanah Datar sudah berjalan dengan baik dan anak-anak penghafal al quran semakin meningkat, hingga saat ini sudah lebih dari 13.000 anak-anak Tanah Datar sudah hafizh alquran,” ucap Eka Putra. 


Terkait erupsi gunung marapi yang terjadi beberapa hari ini Bupati Eka Putra berharap masyarakat tetap waspada dan mendoakan agar erupsi tidak terjadi lagi dan masyarakat bisa beraktifitas dengan tenang. 


Sebelumnya Ketua BKMT Tanah Datar Maswardi, mengatakan sebentar lagi akan dilaksanakan milad atau hari jadi BKMT yang ke-42 dan akan diperingati secara nasional di Jakarta pada tanggal 19-20 Februari 2023 mendatang. 


Maswardi sebut, pasca pandemi covid-19 kegiatan BKMT sudah kembali berjalan normal dan kegiatan BKMT sudah ramai lagi diikuti jamaah. Untuk jamaah terbanyak akan diberi reward dan itu setiap BKMT gabungan akan diumumkan pemenangnya. 


“Untuk BKMT putaran ke-593 pada tanggal 23 Januari 2023 ini akan dilaksanakan di Masjid Istiqlal Nagari Gurun Jorong Sitakuak Kecamatan Sungai Tarab,” ucap Maswardi. 


Sementara itu Ustadz Drs. Ristawardi Dt. Marajo Nan Batungkek Ameh dalam tausiahnya menyampaikan tentang penyesalan umat yang ingkar kepada Allah SWT. 


Dalam Surat As Sajdah ayat 12 yang artinya, Dan jika kamu melihat mereka ketika orang-orang yang berdosa itu menundukkan kepalanya dihadapan Tuhannya (mereka berkata), Ya Tuhan kami, kami telah melihat dan mendengar, maka kembalikanlah kami (ke dunia), kami akan mengerjakan amal shaleh, sesungguhnya kami adalah orang-orang yang yakin. 


Disampaikan Ustadz Ristawardi jika jabatan tidak bisa mempertahankan ruh, kekayaan juga tidak bisa mempertahankan ruh, ruh ketika ditiupkan dalam keadaan suci maka kembalinya juga harus suci, namun yang terjadi sebaliknya, kembali dalam keadaan bergelimang dosa. 


Di tausiah kedua yang disampaikan oleh Ustadz M. Taufiq Daud, M.Ph.D dari MUI Pusat menyampaikan golongan umat yang ditolak amal ibadahnya oleh Allah SWT yaitu pemimpin yang zolim, wanita yang meninggalkan ranjang atau rumah suaminya dan suaminya tidak redha, dan dua orang yang bersaudara tapi mereka bermusuhan dan memutus tali silaturrahim.


Penulis : Elvi
Editor : Heri Suprianto

Bupati Eka Putra : Kehadiran ZD Farm Bakal Mampu Menarik Pekerja Lebih Banyak Lagi
Senin, Januari 09, 2023

On Senin, Januari 09, 2023




INFO|Batusangkar - Dalam rangka mendukung dan mendorong lahirnya usahawan ataupun pengusaha baru di daerah Luhak Nan Tuo, Bupati Tanah Datar Eka Putra,SE.MM hadiri silaturrahmi dan syukuran di ZD Farm Jorong Silabuak Nagari Limo Kaum, Kecamatan Limo Kaum, Senin (9/1/2023) 


Syukuran itu dihadiri Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Ansharullah, Wakil Bupati Richi Aprian, Wakil Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra, Ketua DPRD Solok Selatan, Forkopimda Tanah Datar, Kepala OPD, Camat, Wali Nagari se-Tanah Datar serta undangan lainnya.


Bupati Eka Putra mengatakan, hadirnya usahawan atau pengusaha baru di Tanah Datar, dinilai mampu mendukung untuk membuka lapangan pekerjaan baru yang merupakan salah satu Program Unggulan (Progul) Daerah.


"Tentunya kita bangga dan mendorong kehadiran usaha seperti ZD Farm ini yang bergerak pada peternakan ayam potong, karena disamping turut memenuhi kebutuhan daging ayam di Tanah Datar ataupun daerah lainnya, pada peternakan ini juga telah membuka lapangan pekerjaan baru dan peningkatan ekonomi masyarakat sekitar,” ucapya. Eka.


Dengan hadirnya ZD Farm ini diharapkan mampu menjadi motor dan pemacu semangat pengusaha dan usahawan lainnya di Tanah Datar, karena setidaknya ada tiga juta ekor ayam pedaging ataupun petelur tersebar di wilayah Tanah Datar.


“Angka ini menunjukkan betapa usaha ini cukup bagus dan berkembang di Tanah Datar sehingga ekonomi terus menggeliat lebih baik, sehingga kita berharap resesi ekonomi 2023 yang ditakutkan tidak akan terjadi,” ucapnya lagi.


Di kesempatan itu Bupati Eka Putra juga mendoakan agar usaha yang dijalankan berjalan sukses dan berhasil serta berkembang, sehingga mampu menarik tenaga kerja yang lebih banyak lagi.


“Terima kasih kanda Zuldafri Darma atas pembangunan usaha ini, tentunya kami doakan untuk terus berkembang dan meningkat lagi di masa yang akan datang, dimana muaranya tentunya juga untuk membantu kesejahteraan masyarakat. Dan juga terima kasih kami atas kehadiran Gubernur serta undangan lainnya, yang tentu menjadi motivasi tersendiri bagi kami di Tanah Datar,” tukas Eka.


Sementara Wakil Ketua DPRD Anton Yondra mentanpaikan, keberadaan ZD Farm ini sebagai bentuk untuk meningkatkan ketahanan pangan dan pengendalian inflasi daerah.


“Tentunya, ZD Farm akan mampu memenuhi kebutuhan pangan khususnya daging ayam potong, karena peternakan ini produksinya sudah mencapai ribuan ekor" ujarnya.


Selaun itu juga bisa mengendalikan inflasi daerah khususnya di Tanah Datar yang tahun 2022 kemarin mampu menjadi Kabupaten Pengendali Inflasi terbaik Wilayah Sumatra tahun 2021,” pungkas Anton. 


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto

Lepas 100 Jamaah Umrah, Wabup Richi Aprian Berpesan Tetap Jaga Kesehatan
Minggu, Januari 08, 2023

On Minggu, Januari 08, 2023

 



INFO|Batusangkar - Sebanyak 100 orang Jamaah Umrah AET Travel Internasional yang tersebar dari berbagai wilayah di Tanah Datar resmi dilepas Wakil Bupati Tanah Datar, Richin Aprian menuju tanah suci Makkah.


Pelepasan jamah umrah bertempat di Masjid Nurul Huda Simpuruik kecamatan Sungai Tarab, Minggu (8/1/2023). Turut hadir pada kesempatan itu Wakil Bupati 50 Kota Rizki Kurniawan Nakasri selaku owner AET Travel internasional.


Berikut Bupati Tanah Datar periode 2005-2015 Ir. M. Shadiq Pasadigoe, Wakil Bupati Tanah Datar periode 2016-2021 sekaligus Bupati Tanah Datar sisa masa jabatan 2020-2021 Zuldafri Darma, pengurus AET Travel internasional, pengurus masjid Nurul Huda dan jamaah umrah beserta keluarga. 


Rizki Kurniawan Nakasri selaku owner AET Travel internasional menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Wakil Bupati dan bersyukur karena pada awal tahun ini AET Travel mampu memberangkatkan sebanyak 100 jamaah umrah, tepatnya pada tanggal 10 januari 2023 mendatang selama 14 hari. 


Rizki juga menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih atas kepercayaan calon jamaah umrah kepada AET Travel internasional untuk pelaksanaan umroh, dan mengharapkan kegiatan ini nantinya berjalan lancar dan yang terpenting hendaknya jamaah selalu diberi kesehatan serta siap untuk melaksanakan ibadah di kota Makkah. 


"Dalam melaksanakan umrah ikuti apa yang diarahkan oleh Ketua rombongan dan jaga barang-barang bawaan terutama identitas diri jangan sampai hilang," pesan Rizki diakhir penyampaiannya. 


Sementara itu Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian, menyampaikan rasa syukur dan bangga, karena banyak warga Tanah Datar yang bisa menjalankan ibadah umrah yang berarti semakin membaiknya perekonomian masyarakat di Tanah Datar. 


“Tidak semua orang bisa menjalankan ibadah haji maupun umrah, terkadang sehat fisik namun tidak bisa pergi umrah, sehat ekonomi namun tidak bisa pergi umrah, jadi bersyukurlah bagi yang bisa menunaikan ibadah ke Tanah Suci Makkah, inilah takdir yang dijanjikan Allah,” ujar Richi. 


Wabup juga mengingatkan kepada seluruh jamaah untuk selalu menjaga fisik dan stamina terutama terkait adanya perubahan cuaca yang terkadang panas dan terkadang juga dingin selama menjalankan ibadah di tanah suci. 


“Kepada jamaah umrah kami juga minta didoakan agar kabupaten Tanah Datar menjadi kabupaten yang maju, madani dan semakin baik lagi kedepannya,” harap Wabup. 


Wabup juga berpesan pada jamaah untuk tetap menjaga kesehatan, dan memanfaatkan waktu dengan memperbanyak ibadah, mematuhi protokol kesehatan, serta mendengarkan arahan dari ketua rombongan. 


Penulus : Elvi
Editor : Heri Suprianto

Digelar di Empat Kecamatan, Wabup Richi Aprian : Alek Nagari Pacu Jawi Bisa Sukses Terutama Kebersamaan.
Sabtu, Januari 07, 2023

On Sabtu, Januari 07, 2023



INFO|Batusangkar - Pacu Jawi merupakan Alek Anak Nagari Kabupaten Tanah yang dilaksanakan  setiap usai panen padi. Namun saat ini, pacu jawi tidak lagi sekedar tradisi, melainkan telah menjadi tujuan wisatawan baik lokal maupun dari mancanegara. 


Alek pacu jawi di Tanah Datar digelar di empat kecamatan yakni kecamatan Pariangan, Rambatan, Lima Kaum dan Sungai Tarab dengan kebersamaan alek anak nagari ini akan sukses.


Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Richi Aprian pada saat pembukaan Alek Pacu Jawi di Sawah Subarang Jorong Koto Hiliang, kecamatan Sungai Tarab, Sabtu (7/1/2023).


“Pacu jawi adalah event anak nagari kita dan saat ini sudah mendunia, ini terbukti dengan banyaknya para pencinta fotography dalam dan luar negeri yang datang untuk mengabadikan momen-momen menarik dalam balapan sapi di atas lumpur sawah tersebut, jadi mari kita dukung bersama-sama,” katanya. 


Pada kesempatan tersebut Wabup juga sampaikan pacu jawi selain alek anak nagari juga sebagai ajang silaturahmi, salah satu  bukti dengan banyaknya kehadiran tokoh-tokoh, anggota DPRD Provinsi Sumbar, anggota DPRD Tanah Datar, Camat, Forkopimca, Wali Nagari dan ribuan masyarakat. 


Wabup juga tambahkan, event ini sangat bermanfaat, selain meningkatkan harga sapi, pacu jawi juga menggerakan perekonomian masyarakat di sekitarnya, karena banyaknya masyarakat yang berjualan aneka makanan, minuman dan lainnya. 


Selain itu, Richi Aprian juga ucapkan selamat datang kepada wisatawan domestik dan mancanegara melalui biro perjalanan yang telah mengagendakan untuk menyaksikan alek pacu jawi di kabupaten Tanah Datar. 


Sebelumnya, ketua Porwi Tanah Datar Dt. Indomo didampingi  ketua pelaksana Afrizal menyampaikan alek Pacu Jawi di jorong Koto Hiling sudah 8 tahun tidak bisa dilaksanakan karena terkendala air dan akses jalan sedangkan arena ini merupakan arena yang terbaik dan memiliki nilai sejarah karena di tahun 1808 sudah di gelar pacu jawi disini yang diawali jawi Kalupak Balang Puntuang kepunyaan Marpatiah dari Pariangan Padang Panjang dan berkembang ke 3 kecamatan dengan tujuan mengikat tali persatuan. 


Sementara itu anggota DPRD Tanah Datar Benny Apero menyampaikan ucapan terima kasih kepada  panitia dan masyarakat yang sudah menyukseskan kegiatan pacu jawi ini. Ia berharap kegiatan ini ke depan akan terus berlanjut sebagai tradisi yang telah turun temurun dari dulunya, untuk akses jalan dan irigasi akan dianggarkan bersama anggota DPRD Propinsi dan Pemkab Tanah Datar. 


Turut hadir pada acara tersebut anggota DPRD sumbar Arkadius Dt Intan Bano, angota DPRD Tanah Datar Beny Apero, Yalpima Jurin dan Nurhamdi Zahari, camat Sungai Tarab Arianto, forkopimca, Wali Nagari, tokoh masyarakat dan ribuan masyarakat. 


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto

Antisipasi Erupsi Marapi, Eka Putra Imbau Warga Lakukan Ronda dan Waspada
Sabtu, Januari 07, 2023

On Sabtu, Januari 07, 2023




INFO|Batusangkar - Bupati Tanah Datar Eka Putra mengimbau warga yang tinggal di lereng Gunung Marapi agar senantiasa waspada dan mengadakan ronda malam. Hal ini dilakukan menyikapi terjadinya erupsi Gunung Marapi.


"Semoga erupsinya segera berhenti. Kepada warga kita imbau untuk senantiasa waspada. Kalau diperlukan lakukan ronda malam," ujar Eka Putra melalui release, Sabtu (7/1/2023) malam. 


Di sisi lain, Eka juga meminta OPD terkait menurunkan tim untuk terus memantau kondisi Marapi dan melakukan kajian kondisi terburuk serta melakukan antisipasinya. 


"Camat di daerah yang berada di sekitar kawasan Marapi juga segera koordinasi dengan Forkopimca dan pemerintahan nagari. Segera siapkan Satgas PB Nagari dan Forum Relawan Penanggulangan Bencana," tegas Eka. 


Sekadar diketahui, Berdasarkan informasi dari Pos Pengamatan Gunung Marapi sudah terjadi tujuh kali erupsi Gunung Marapi sepanjang Sabtu , 7 Januari 2023. 


Letupan erupsi pertama kali diketahui pada 06.11 WIB pagi, lalu yang terakhir ini pada pukul 14.51 WIB. 


Saat ini Gunung Marapi berada pada status Level II atau Waspada, BKSDA mengeluarkan rekomendasi agar masyarakat di sekitar Gunung Marapi dan pengunjung atau wisatawan tidak diperbolehkan mendaki dan mendekat pada radius tiga kilometer dari puncak.


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto

HAB ke-77 Kemenag, Bupati Eka Putra : Kerukunan Umat Akan Mengantarkan Pada Indonesia Hebat
Selasa, Januari 03, 2023

On Selasa, Januari 03, 2023



INFO|Tanah Datar - Hari Amal Bhakti Kemenag yang ke 77 tahun 2023 adalah momentum  lahirnya Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia. Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag ini diperingati pada tanggal 3 Januari setiap tahunnya. 


Di kabupaten Tanah Datar, peringatan HAB diperingati dengan upacara bendera yang dipimpin Bupati Eka Putra, dihadiri Ketua DPRD Tanah Datar Rony Mulyadi Dt Bungsu, Forkopimda, Rektor UIN Mahmud Yunus Batusangkar, Kepala kemenag Tanah Datar dan jajaran, Sekda beserta pejabat eselon 2 Pemda Kabupaten Tanah Datar dan peserta upacara. 


Bupati Eka Putra dalam arahannya menyampaikan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar mengucapkan selamat hari Amal Bakti Kementerian Agama yang ke-77. 


"Semoga ke depan dan di tahun 2023 ini sinergi antara pemerintah daerah dan kementerian agama semakin meningkat dan selamat bertugas" harapnya. 


Eka Putra saat membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia, mengajak kepada seluruh ASN Kementerian Agama untuk memperbaiki niat pengabdian dan pelayanan kepada umat dan menjadikan peringatan hari ini sekaligus sebagai penanda sejarah panjang pengabdian Kementerian Agama dalam melayani seluruh umat beragama di Indonesia. 


"Alhamdulillah secara bertahap Kementerian Agama telah berubah birokrasinya lebih lincah dan responsif, transformasi digital mulai berjalan salah satunya dengan kehadiran pusaka super aplikasi layanan Kementerian Agama beragam inovasi digital sudah terus dilakukan mulai pusat hingga daerah semua itu merupakan upaya peningkatan kualitas dan pendekatan layanan kepada masyarakat," ungkapnya. 


Pada tahun ini, Kementerian Agama meluncurkan tagline Kerukunan Umat Untuk Indonesia Hebat. Dimana  kerukunan sering menguji kita, terlebih menjelang Pemilu 2024. Sejatinya kerukunan adalah prasyarat pembangunan nasional yang dapat terwujud bila masyarakat rukun dan damai. 


Menghadapi tahun politik kata Bupati, Menag juga mengingatkan saat ini tempat ibadah sebagai ajang kampanye sudah mulai terjadi penggunaan politik identitas menjelang pemilu harus diantisipasi dan dimitigasi agar kerukunan umat tidak ternodai. 


"Kepada seluruh ASN Kemenag harus menjadi simpul kerukunan dan persaudaraan dan yakinlah bahwa kerukunan umat akan mengantarkan pada Indonesia Hebat," pesannya. 


Usai pelaksanaan upacara juga diserahkan penghargaan atas raihan prestasi jajaran kemenag Tanah Datar dan setya lencana karya satia dari presiden atas pengabdian 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun. 


Bupati Eka Putra juga sampaikan ucapan selamat kepada para penerima penghargaan semoga penghargaan tersebut semakin meningkatkan kinerja ASN Kementerian Agama dan menambah kebanggaan sebagai bagian dari Kementerian Agama. 


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto

Pimpin Apel Gabungan, Bupati Eka Putra : Tingkatkan Disiplin dan Etos Kerja
Senin, Januari 02, 2023

On Senin, Januari 02, 2023




INFO|Batusangkar - Apel gabungan awal tahun 2023 ini merupakan hal yang sangat strategis dalam rangka melakukan konsolidasi serta menyusun kekuatan bersama dalam mewujudkan visi misi dan program unggulan daerah.


Hal itu disampaikan Bupati Tanah Datar Eka Putra,SE.MM saat pimpin apel gabungan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Tanah Datar pada hari pertama kerja tahun 2023 di halaman depan kantor Bupati, Senin (2/1/2023).


Bupati Eka Putra berharap kepada seluruh ASN agar terus meningkatkan disiplin dan etos kerja serta berkomitmen untuk lebih tertib melaksanakan pengelolaan program dan kegiatan yang telah dibuat dalam APBD tahun 2023.


“Kita semua berada di bawah satu naungan Pemerintah kabupaten Tanah Datar, kita harus bahu membahu menyukseskan program unggulan daerah serta mewujudkan visi misi, lepaskan ego sektoral tidak ada perangkat daerah yang bisa berjalan sendiri-sendiri". tegasnya


Melalui apel gabungan perdana bersama seluruh ASN usai menyongsong tahun baru, tentunya akan mempererat silaturahmi diantara kita semua serta menyampaikan langsung informasi-informasi secara menyeluruh, tuturnya.


“Kami menyadari tanpa kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, kerja bersama-sama dan juga kerja tuntas, tentu keberhasilan dan prestasi ini tidak mudah kita peroleh dalam keterbatasan kemampuan keuangan daerah,” ucap Eka.


Selain itu, Bupati Eka juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh kepala UPT SMP dan kepala sekolah yang hadir memenuhi undangan mengikuti apel gabungan dan kedepannya akan terus dilibatkan langsung dalam moment-moment penting seperti ini.


Lanjut di sampaikan, Bupati bahwa saat ini seluruh tugas dalam anggaran tahun 2022 telah berhasil diselesaikan dengan berbagai perolehan prestasi baik tingkat propinsi maupun tingkat nasional dan sekarang saatnya menatap tahun anggaran tahun 2023.


Diakhir arahannya, Bupati Eka Putra berpesan kepada seluruh staf harus mengikuti arahan pimpinan. Sebaliknya seorang pimpinan juga harus merangkul bawahannya, jangan ada yang merasa pintar sendiri, merasa benar sendiri.


Pada apel perdana ini juga diikuti oleh wakil bupati Richi Aprian, Sekda Iqbal Ramadi Payana, Staf Ahli, Asisten, Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Administrasi, Kepsek, Kepala UPT, Pejabat Fungsional dan Pelaksana, seluruh ASN dan THL dilingkup Pemkab Tanah Datar.


Penulis : Elvi

Editor : Heri Suprianto

Pantau Stabilitas Bahan Pokok, Babinsa Osten Sinaga Cek Perkembangan Harga Sembako
Jumat, September 30, 2022

On Jumat, September 30, 2022



INFO|MENTAWAIUntuk memantau stabilitas harga bahan pokok di wilayah teritorial Kodim 0319 Mentawai, Babinsa Koramil 03 Sipora,Sertu Osten Sinaga melakukan pengecekan perkembangan harga sembako di salah satu warung di Desa Bukit Pamewa.


Pengecekan harga sembako yang di lakukan Babinsa Sertu Osten Sinaga ini guna mengantisipasi kenaikan harga bahan-bahan sembako serta memantau perkembangan kebutuhan masyarakat di wilayah binaannya.

“Hari ini kita melakukan pengecekan harga sembako di wilayah binaan tepatnya di salah warung Ibu Broto Desa Bukit Pamewa,Kecamatan Sioora Utara” sebut Osten Sinaga, Jumat (30/9/2022).

Komunikasi dengan pemilik warung, Osten Sinaga menyebut, perkembangan harga sembako akhir-akhir ini maupun barang lain mengalami kenaikan, sedangkan daya beli masyarakat menurun terutama jenis sayur-sayuran dan cabai.

Menurunnya daya beli masyarakat, sebut Osten Sinaga rata-rata warga bukit pamewa saat ini tengah memanfaatkan lahan pekarangan rumah untuk menanam sayur dan cabai sebagai kebutuhan keluarga.

Meski demikian pihaknya akan terus melakukan pengecekan harga bahan pokok di tempat perbelanjaan dan juga pihaknya akan berkoordinasi dengan pemerintah.

“Pengecekan harga sembako ini untuk memastikan stabilitas harga dan ketersediaan kebutuhan pokok atau sembako di kepulauan mentawai” ujarnya

Berikut daftar harga sembako yang di cek Babinsa Sertu Osten Sinaga yaitu, Beras Rp.14.000/Kg, Terlur Ayam Ro.58.000/Papan, Minyak Goreng Bimoli Ro.20.000/Kg, Cabai merah Rp.70.000/kg, Gula Pasir Rp.16.000/kg dan Bawang merah Rp.40.000/kg.

Editor : Heri Suprianto

Upacara Penurunan Bendera Merah Putih, Bupati Eka Putra Apresiasi Seluruh Panitia dan Personel
Kamis, Agustus 18, 2022

On Kamis, Agustus 18, 2022



INFO|Tanah Datar - Bupati Tanah Datar Eka Putra memimpin upacara penurunan Bendera Merah Putih sebagai rangkaian acara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia (RI), di halaman Istano Basa Pagaruyung, Batusangkar, Rabu (17/8/2022).


Upacara penurunan Bendera Merah Putih dihadiri Forkopimda Tanah Datar, Ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra, Sekretaris Daerah Iqbal Ramadi Payana, Wakil Bupati 2016 – 2021 dan Bupati Sisa Masa Jabatan Zuldafri Darma beserta Istri, Kepala OPD dan undangan lainnya berjalan dengan lancar tanpa ada kendala yang berarti, cuaca pun mendukung penyelenggaraannya.


Sebelumnya, Parade Senja dari Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Batusangkar menampilkan berbagai instrumen dan atraksi yang memukau para peserta upacara.


Diakhir upacara itu, Bupati Eka memberikan apresiasinya seluruh panitia dan personil yang telah menyukseskan pelaksanaan HUT RI ke 77 Tingkat Kabupaten Tanah Datar dan secara khusus kepada seluruh personel marching band.


“Anak –anak kita mampu memberikan kemeriahan di perayaan kemerdekaan RI ke 77, ini sangat luar biasa,” ujar Bupati Eka.


Sementara itu, Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian mengikuti upacara penurunan bendera yang dilaksanakan di istana negara secara virtual di Indojolito, turut dihadiri Staf Ahli Bupati, Kepala OPD dan Kabag di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanah Datar.

Penulis : YB/Silva
Editor : Heri Suprianto

70 Anggota Paskibraka di Kukuhkan, Bupati Eka Putra : Tunjukan Keteladanan Berjiwa Nasionalisme Tinggi
Selasa, Agustus 16, 2022

On Selasa, Agustus 16, 2022




INFO|Tanah Datar - Bupati Tanah Datar Eka Putra, kukuhkan 70 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2022, di Gedung Maharajo Dirajo Batusangkar Selasa, (16/8/2022).


Paskibraka yang dikukuhkan nantinya akan bertugas pada Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, sebagai pengawal dan mengibarkan duplikat bendera pusaka Merah Putih, 17 Agustus 2022 yang akan datang. 


Pengukuhan turut dihadiri Ketua DPRD Rony Mulyadi Dt Bungsu, Forkopimda, Sekda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Kabag, orang tua peserta dan masyarakat setempat. Acara pengukuhan tersebut berjalan lancar dan khidmat. 


Paskibraka Tanah Datar tahun ini terdiri dari 34 orang putri dan 36 orang putra yang berasal dari Kecamatan se Kabupaten Tanah Datar. Perekrutan untuk menjadi anggota Paskibraka dilakukan secara acak di SMA se-Kabupaten Tanah Datar. Setelah pemilihan, dilakukan karantina atau diklat sejak tanggal 13 Agustus lalu, selanjutnya seluruh anggota Paskibraka terpilih diinapkan di hotel Emerone Batusangkar. 


Sedangkan pelatih Paskibraka Tanah Datar terdiri dari 3 orang anggota TNI, 3 orang anggota Polri, Satpol PP, PPI Tanah Datar, Pramuka dan panitia yang terlibat dalam pelaksanaan pelatihan anggota Paskibraka yang akan bertugas pada Hari Kemerdekaan RI. 


Bupati Eka Putra menyampaikan selamat kepada putra-putri yang terpilih menjadi anggota Paskibraka Kabupaten Tanah Datar Tahun 2022 di halaman Istano Basa Pagaruyung.


Menurutnya, setelah dua tahun upacara di ruang terbuka tidak bisa dilaksanakan karena pandemi covid 19 melanda Indonesia bahkan dunia, untuk itu  putra-putri terpilih tersebut memiliki keistimewaan, bukan hanya sebagai pasukan pengibar bendera, akan tetapi mampu menunjukkan keteladanan sebagai pelajar berjiwa nasionalisme tinggi. 


“Selamat, tugas kalian bukan hanya sebagai Paskibraka pada upacara HUT Kemerdekaan RI saja. Tetapi harus mampu menjadi pelajar berprestasi, teladan, disiplin serta memiliki jiwa nasionalisme tinggi, semangat cinta tanah air sebagai generasi penerus bangsa," pesan Bupati. 


Bupati juga berharap agar Paskibraka Tanah Datar yang terpilih mampu memberi pengaruh positif, baik di lingkungan sekolah, tempat tinggal maupun di tengah lingkungan masyarakat.


Penulis : YB/Silva

Editor : Heri Suprianto

Sidang Paripurna Mendengar Pidato Kenegaraan, Ketua DPRD Tanah Datar :Mari Kita Berdayakan Sektor Dengan Ekonomi Kerakyatan
Selasa, Agustus 16, 2022

On Selasa, Agustus 16, 2022




INFO|Tanah Datar - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanah Datar Rony Mulyadi Dt. Bungsu pimpin rapat paripurna Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke - 77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 di ruang sidang DPRD setempat di Pagaruyung., Selasa (16/8/2022).


Dalam sidang yang turut dihadiri Wakil Ketua dan anggota DPRD serta Bupati Eka Putra dan Wakil Bupati Richi Aprian, Forkopimda, kepala OPD dan undangan lainnya, Rony menyampaikan, Peringatan 17 Agustus sebagai haru kemerdekaan merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat kemerdekaan yang dimiliki. 


"Rapat paripurna hari ini merupakan salah satu agenda untuk memperingati HUT RI dalam mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI dilaksanakan Jakarta, untuk Tanah Datar kita juga melaksanakan pada hari, tanggal dan jam yang sama untuk mendengarkan melalui televisi," katanya. 


Terkait tema HUT RI ke 77 yaitu "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat", Rony mengungkapkan, tema ini mengingatkan kita untuk meningkatkan dan merangsang pertumbuhan ekonomi agar pulih lebih cepat guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 


"Mari kita berdayakan seluruh sektor yang berkaitan dengan ekonomi kerakyatan mulai dari usaha kecil menengah, industri kecil rumah tangga, sektor perdagangan serta mendukung dan menyukseskan program-program nasional pemberdayaan masyarakat," sampainya. 


Namun, tambah Rony, setiap produk yang dihasilkan masyarakat tentunya harus didukung pemasarannya. 


"Hal pemasaran inilah yang menjadi perhatian dan tugas bersama Pemerintah Daerah dengan DPRD agar bisa terlaksana dengan baik, sehingga perekonomian Tanah Datar bisa bangkit dan menjadi kuat di masa datang," tukasnya. 


Selepas itu seluruh pimpinan DPRD, Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar serta undangan lainnya mengikuti acara Pembukaan Sidang MPR RI dan Sidang DPR RI dan DPD RI Tahun 2022.


Kemudian, siang harinya Sidang Paripurna dilanjutkan dengan agenda mendengarkan Pidato Presiden RI dalam rangka Penyampaian RUU APBN 2023 dan Nota Keuangan. 


Selepas mendengarkan pidato Presiden RI, Ketua DPRD Rony Mulyadi menyampaikan, Rencana Undang-Undang (RUU) APBD Tahun Anggaran 2023 beserta nota keuangan yang disampaikan bisa menjadi tolak ukur arah kebijakan pemerintah setahun ke depan. 


"Apa saja fokus pembangunan pemerintah, baik di sektor pembangunan ekonomi maupun pembangunan seluruh aspek kehidupan yang semuanya menjadi arah kebijakan bagi daerah menyusun dan menetapkan APBD 2023," katanya. 


Sementara Bupati Eka Putra secara terpisah menyampaikan, Nota Keuangan RAPBN 2023 tersebut menjadi tolak ukur bagi daerah. 


"Nota keuangan yang disampaikan Presiden RI merupakan tolak ukur dalam menyusun, merancang dan mengsinkronkan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah/APBD untuk tahun anggaran bersangkutan," sampai Eka.


Penulis : YB/Silva

Editor : Heri Suprianto

Rampungkan Pembangunan PLUT KUMKM, Wabup Richi Aprian Koordinasi di Kementerian
Kamis, Agustus 11, 2022

On Kamis, Agustus 11, 2022




INFO|JAKARTA - Pemerintah kabupaten Tanah Datar matangkan perencanaan pembangunan Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (PLUT KUMKM) di kawasan destinasi wisata dengan melakukan koordinasi langsung ke kementerian koperasi yang dipimpin Wakil Bupati Richi Aprian. 


Rombongan tiba di Kementerian Koperasi diterima lansung oleh Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Arif Rahman Hakim didampingi Deputi Bidang Usaha Mikro  Eddy Satriya, Asdep Pengembangan Ekosistem Bisnis Irwansyah Putra, Asdep Fasilitasi Hukum dan Konsultasi Usaha Eviyanti, di Jakarta, Kamis (11/8/2022).


Turut mendampingi wakil Bupati Kepala Dinas Koperindag Hendra Setyawan, Kabid Perdagangan Yorry, Kabid Koperasi dan UMKM Andri dan Pengawas koperasi Patty Rizal.  


Wabup Richi Aprian sampaikan kedatangannya ini untuk melakukan koordinasi rencana pembangunan PLUT oleh Kementerian Koperasi di Tanah Datar.


"Pemerintah Tanah Datar melalui Dinas terkait sudah mempersiapkan bahan kelengkapan dan hari ini kami serahkan proposal rencana pembangunan PLUT yang akan didanai APBN melalui Kementerian Koperasi," ucap wabup.  


Besar harapan kami kepada Kementerian Koperasi untuk bisa merealisasikan pembangunan PLUT di Tanah Datar, karena dengan adanya PLUT akan  meningkatkan daya saing UMKM agar tumbuh dan berkembang menjadi pelaku usaha yang tangguh, mandiri, produktif dan berdaya saing, ungkap Wabup Richi. 


Lebih lanjut wabup sampaikan  pembangunan PLUT tersebut untuk melengkapi pengembangan objek wisata prioritas sejalan program Presiden Jokowi untuk percepatan pemetaan potensi produk UMKM dan memudahkan pemasaran dengan hadirnya nanti PLUT KUMKM menjadi harapan besar bagi seluruh pelaku usaha UMKM di Tanah Datar. 


Sementara itu, Sekretaris Kemenko UKM Arif Rahman sampaikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten Tanah Datar yang telah mendukung program pemerintah dalam meningkatkan perekonomian masyarakat melalui UMKM.  


"Usulan pembangun PLUT oleh Pemerintah Tanah Datar akan kami tindaklanjuti dan kelengkapan adminisrasi akan kami pelajari dan lakukan kunjungan lapangan, namun tetap optimis, " sampai Arif.  


Arif tambahkan, ke depannya kalau sudah ada PLUT tentunya akan tergabung didalamnya koperasi-koperasi di Tanah Datar yang akan memasarkan UMKM.  


Selain itu,  PLUT bisa menjadi rumah besar bagi pelaku UMKM dalam mengelola potensi dan sumber daya yang dimiliki daerah, pungkasnya.  


Sementara itu, kepala Dinas Koperindag Hendra Setyawan katakan, Pemerintah Tanah Datar usulkan pembangunan PLUT pada kawasan Istano Basa Pagaruyung dengan luas lahan 200 meter.


Penulis : YB/Silva

Editor : Heri Suprianto