PILIHAN REDAKSI

Karbak, Babinramil 01 Sikabaluan Bersama Pelajar Bersihkan Lingkungan Sekolah

INFO|MENTAWAI - Guna menjaga lingkungan bersih, agar jauh dari berbagai penyakit dan bencana banjir di perlukan kepedulian dengan melakukan...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sijunjung

Orang Tua Asuh Bersama Satgas TMMD Jalin Kekeluargaan



INFO|MENTAWAI Selain membangun rumah warga, Satgas TMMD ke-116, Kodim 0319/Mentawai juga membangun Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat terutama dengan pemilik rumah yang ditempati satgas.


Kegiatan komsos yang di lakukan satgas TMMD selepas melaksanakan tugas yang sudah menjadi keharusan meluangkan waktu bercengkrama dengan pemilik rumah yang ditempati.

“Setiap selesai mengerjakan RTLH, kami bersama satgas TMMD berkumpul di rumah saling bertukar pikiran” kata Pak Reno pemilik rumah yang juga merupakan Ketua Pemuda Dusun Berkat itu, Senin (22/5/2023).

Dia menyebut, satgas TMMD ke-116 Kodim 0319/Mentawai ini sudah kami anggap sebagai keluarga sendiri, meski tak sedarah tapi lebih dari saudara kandung.

“Mereka sudah bagian keluarga kami, selama melaksanakan tugas kegiatan TMMD ke-116 di wilayah kami, tentu kehadiran prajurit TNI sangat membantu masyarakat” sebut Reno.

Dikatakan, pembangunan RTLH sebanyak 10 unit di Dusun Berkat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, tidak berapa lama lagi segera rampung dan sudah bisa di tempati masyarakat.

Terpisah, Dansatgas TMMD ke-116 Kodim 0319/Mentawai, Letkol Inf Suirwan, S.I.P menuturkan, selama kegiatan berjalan, satgas TMMD yang sudah di tugaskan di setiap sektor, memang harus tinggal di pemukiman warga.

Dia menyebut, tujuan satgas TMMD di haruskan tinggal di rumah warga, agar kedekatan prajurit TNI dengan masyarakat terjalin dengan baik sekaligus membantu kesulitan warga setempat.

“Ini sesuai perintah komandan atas, bahwa setiap anggota satgas harus tinggal di rumah warga dan jadikan mereka sebagai orang tua asuh serta jalin komunikasi dengan warga sekitar” tutur Dansatgas.

Editor : Heri Suprianto

Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »