PILIHAN REDAKSI

Gugatan Leo Murphy Anggota DPRD Dari PDI Perjuangan Ditolak PN Solok

  INFONUSANTARA.NET -- Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Solok, putuskan menolak gugatan anggota DPRD Solok dari PDI Perjuangan, Leo Mur...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sijunjung

Cuaca Ekstrim! Masyarakat Sumbar Diminta Waspadai Potensi Bencana

Kabid Linjamsos Dinas Sosial Provinsi Sumbar Irwan Basir,SH.MM,Datuk Rajo Alam.

INFONUSANTARA.NET -- Kabid Linjamsos Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, Irwan Basir,SH ,MM, Datuk Rajo Alam kembali meminta masyarakat untuk mewaspadai bencana alam, termasuk banjir, tanah longsor, angin puting beliung dan gempa bumi.

Diketahui bahwa cuaca ekstrim yang terjadi di penghujung tahun ini dan disusul beberapa kali kejadian gempa bumi,akan berpotensi lebih besar menimbulkan tanah longsor pada wilayah lereng perbukitan.

Irwan Basir mewanti - wanti kepada Taruna Siaga Bencana (Tagana), Kampung Siaga Bencana (KSB) di 19 kabupaten/kota, Provinsi Sumatera Barat juga harus sigap dalam menangani bencana. Tujuan agar ada sinergi dan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai kemungkinan risiko terjadinya bencana.

Meski demikian sebut Irwan Basir, tentunya kita berharap agar tidak ada bencana yang terjadi di Sumatera Barat, dikutip dari akun Facebook Irwan Basir Datuk Rajo Alam,Sabtu (21/11).

Seperti bencana alam tidak bisa diprediksi kapan datangnya. Untuk itu sikap waspada selalu kita lakukan, agar bisa mempercepat upaya penanganan. Tidak lupa, koordinasi dengan instansi terkait lainnya juga perlu dilakukan secara rutin.

Kami mengajak seluruh komponen masyarakat untuk ikut berperan serta dalam penanggulangan dan pencegahan bencana. 

"Dalam penanggulangan dan pencegahan bencana ini, tidak bisa dilakukan oleh pemerintah saja. Kita butuh dukungan dan peran serta dari seluruh komponen masyarakat, "ungkapnya.(Inf)

Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »