PILIHAN REDAKSI

Dua Pelaku Kawanan Pencurian Berhasil Diringkus Polres Payakumbuh di Lokasi Berbeda

INFO|Payakumbuh - Tim "Gedor" Sat Reskrim Polres Payakumbuh berhasil menangkap dua pelaku tindak pidana pencurian yang terjadi pa...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Cagub Sumbar Fakhrizal: Mari Hindari Fitnah Dalam Pilkada

Calon Gubernur Sumbar
 Drs H Fakhrizal MH(ist)
INFONUSANTARA.NET
Calon Gubernur Sumbar Drs H Fakhrizal MH bertemu dengan calon pemilih asal kampungnya sendiri, Kamang Mudik, Agam, Sumbar, Kamis (17/9/2020) dan meminta mereka tidak terlibat fitnah di Pilgub Sumbar yang diikutinya.

Awalnya, dalam pertemuan itu Fakhrizal memaparkan perjalanan pencalonannya sejak dari jalur independen hingga kemudian diusung oleh Partai Golkar, Nasdem dan PKB.

“Sekarang dukungan kepada kami bertambah lagi dengan masuknya Partai Berkarya, PBB, Hanura dan Perindo. Tidak tau apakah nanti akan bertambah dengan partai non kursi lain di DPRD Sumbar,” kata Fakhrizal menjelaskan kembali pertemuannya kepada wartawan, Jumat (18/9/2020)

Menurut Fakhrizal, meluasnya dukungan partai politik terhadap dirinya dan pasangannya Dr Genius Umar Msi dan termasuk dari kelompok masyarakat, sebagai sinyal bahwa dirinya dan Genius memang diharapkan menjadi pemimpin di Sumbar.

“Untuk itu, saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan terimakasih atas dukungan tersebut dan mari kita menangkan paslon Fage pada pilgub Sumbar 9 Desember mendatang,” ajaknya.

Jangan Menfitnah

Mantan Kapolda Sumbar yang sempat bertugas selama tiga tahun ini mengajak kepada seluruh elemen pendukung Fakhrizal Genius agar mengembangkan prinsip demokrasi anti fitnah dalam Pilgub Sumbar.

“Khusus kepada dunsanak semua saya minta jangan memfitnah calon lain, biarkan mereka bekerja sesuai prinsipnya dan kita berusaha meyakinkan masyarakat dengan cara kita sendiri pula,” ajak Jenderal Polisi berbintang Dua ini.

Fakhrizal sendiri mengakui bahwa intrik politik yang dia hadapi saat mulai dari pencalonan di jalur independen hingga ke partai sangat luar biasa merugikan dirinya.

Tetapi sesuai dengan prinsip dan budaya Minang, Fakhrizal sama sekali tidak berniat membalas balik intrik tersebut, sebab hanya akan membuat suasana berdemokrasi menjadi keruh.

“Sebagai pembina Kamtibmas saya tidak ingin Pilgub Sumbar ini ribut. Malah saya sendiri yang akan menenangkan agar Pilgub Sumbar berjalan aman, nyaman dan sukses,” kata Fakhrizal yang mendapat aplaus dari yang hadir.

Berkaitan dengan itu, Fakhrizal juga meminta kepada pendukungnya untuk seayun selangkah dengan dirinya dalam menyukseskan Pilgub Sumbar dengan prinsip tidak melakukan fitnah terhadap paslon lain.

“Biar saja kita yang difitnah tetapi kita jangan balik memfitnah, sebab posisi saya ini sebagai pembina Kamtibnas Polri,” ujar Fakhrizal.

Meskipun telah pensiun sebagai anggota Polri, tegas Fakhrizal, tetapi sikap dan sifat pembina Kamtibmas itu tidak akan lepas dari dirinya.

Sementara itu Ketua Tim Pemenangan Cagub dan Cawagub Partai Koalisi Fakhrizal Genius Umar, Drs H Darul Siska meresfon pernyataan Fakhrizal ini.

Dia juga meminta semua tim yang tergabung dalam tim pemenangan partai dan relawan untuk menjalankan amanah Cagub Fakhrizal saat bertemu calon pemilih di kampunya.

“Sikap anti fitnah di Pilgub Sumbar seperti disampaikan pak Fakhrizal harus menjadi sikap kita bersama dan agar kita jalankan di semua tingkatan pemenangan. Sebab posisi pak Fakhrizal sebagai pembina Kamtibmas harus menjadi contoh bagi masyarakat,” ujar Darul Siska via jaringan WA pribadinya.

Anggota DPRRI dari Partai Golkar asal Pemilihan Sumbar ini juga mengapresiasi sikap pribadi mantan Kapolda Sumbar sebagai bentuk jatidirinya yang sebenarnya.

Dari sikap itu, kata papar Darul, dia semakin tau mengapa kemudian Fakhrizal diberikan gelar Jenderal Niniak Mamak. “Rupanya sikap pribadi itu yang membuat orang Sumbar memberi gelar tersebut kepada pak Fakhrizal, terimakasih,” tulis Darul Siska.
Sumber: MEDIA CENTRE FAGE
awaluddin Awe

INFONUSANTARA.NET
Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »