PILIHAN REDAKSI

Persiapan Pilkada 2024, Dandim 0306/50 Kota Hadiri Penandatanganan NPHD

INFO|Lima Puluh Kota - Komandan Kodim (Dandim) 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha hadiri penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Dae...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sasaran Rehab Kegiatan TMMD ke-110, Babinsa 03 Sipora Tinjau Lokasi Masjid AL-Fajar

MENTAWAI,infonusantara.net - Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110, Kodim 0319/Mentawai yang akan di helat Maret 2021 mendatang, Babinsa 03/Sipora tinjau lokasi Masjid Al-Fajar terletak di Desa Bukit Pamewa Km.12, Kecamatan Sipora Utara.

"Lokasi rumah ibadah yang kita tinjau ini merupakan salah satu sasaran rehab di kegiatan TMMD ke-110" sebut Kopda.Johan Munte, Selasa (2/2/2021).

Seperti diketahui, selain rehab RTLH rumah warga kurang mampu, pada kegiatan TMMD sebelumnya juga dilakukan renovasi rumah ibadah.

"Rehab rumah ibadah ini sebagai bentuk kepedulian TNI-AD, agar masjid yang di renovasi bisa di gunakan masyarakat untuk melaksanakan ibadah serta memberikan kenyamanan" tutur Johan.

Masjid Al-Fajar ini,kata Johan merupakan masjid lama dengan kontruksi bangunan dari kayu di kerjakan secara swadaya masyarakat saat itu dan juga sudah layak untuk di perbaiki.

"Prinsipnya tempat ibadah itu bagaimana bisa ada rasa nyaman saat melaksanakan sholat, nah salah satunya harus di lakukan pembenahan, dalam hal ini juga merupakan tanggung jawab kita bersama untuk memperindah rumah Allah" kata dia

Dia menyebut dalam peninjauan di lakukan ada beberapa ruangan masjid yang akan di rehab yaitu memperbaiki bagian atap Masjid yang sudah tidak layak lagi, Konsen dan Jendela, Kamar mandi tidak berfungsi, Bak penampung air tidak ada.

Kemudian lantai masjid banyak yang sudah rusak dan sudah layak di ganti dengan membutuhkan 50 kotak keramik, Pengecatan, Perbaiki gubah atas masjid, Mimbar dalam masjid dan dinding depan di butuhkan 2 kubik kayu.

Peninjauan lokasi sasaran rehab masjid pada kegiatan TMMD ke-110 Kodim 0319/Mentawai ikut serta di hadiri, PLH Pasiter Dim 0319/Mentawai, Letda. Inf. James Sibarani, Kepala Desa Bukit Pamewa, Babinsa Desa bukit pamewa dan Pengurus Mesjid Al- Fajar Desa bukit pamewa.



Editor : Heri Suprianto

Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »