PILIHAN REDAKSI

Figur Muda, Wahyudi Thamrin di Gadangkan Maju Pilkada Limapuluh Kota

INFO|Payakumbuh - Tokoh masyarakat Wahyudi sekaligus politisi, aktivis Wahyudi Thamrin menyambut baik munculnya sejumlah figur muda dalam p...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Peduli Dampak Covid-19 Anggota DPRD Padang Zulhardi Z.Latif Berbagi Beras Gratis

Anggota DPRD Kota Padang Zulhardi Z.Latif Membagikan beras gratis kepada warga setempat Jumat (10/4/2020) 
Infonusantara.net- Anggota DPRD Kota Padang, Zulhardi Zakaria Latif menunjukkan kepeduliannya kepada rakyat badarai di tengah himpitan ekonomi sebagai dampak wabah virus corona atau Covid-19. 

Zulhardi Z.Latif, anggota Komisi IV DPRD Kota Padang ini menunjukkan kepedulian dengan cara membagikan beras gratis kepada masyarakat di daerah pemilihannya, (Dapil Padang II) yang meliputi Kecamatan Pauh dan Kecamatan Kuranji, Jumat (10 /4).

Tak hanya sekedar membagikan beras, pada kesempatan itu, Zulhardi juga mengedukasi masyarakat agar terhindar dari virus corona.

"Mari berprilaku hidup sehat sebagaimana dianjurkan pemerintah. Cuci tangan dengan bersih pakai sabun, batuk dengan etika, memakai masker jika keluar rumah, menjauhi keramaian, dan segala macamnya," ajaknya.

Termasuk dalam hal ini, kata Zulhardi, melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan masing-masing. Tujuan semua itu adalah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Namun, ada yang menarik pada kegiatan bagi-bagi beras gratis tersebut. Masyarakat mengaku bersyukur sekali ada anggota dewan yang bagi-bagi beras gratis.

"Bagi kami Pak, setekong beras lebih berarti saat ini ketimbang 1 drum disinfektan. Kami di suruh di rumah saja  sementara persedian kebutuhan kami menipis, dan bantuan beras ini sangat kami perlukan," ujar salah seorang warga.

Warga itu juga meminta anggota dewan lain untuk memiliki kepedulian yang sama dengan Zulhardi Zakaria Latif yang akrab dipanggil buya itu.

"Kalau dapat, semua anggota dewan memiliki kepedulian seperti Bapak, tak hanya melakukan penyemprotan disinfektan, tapi juga membagikan bahan makanan buat kami," harapan warga tersebut. 

Zulhardi mengaku memahami kondisi masyarakat saat ini. Ia pun mengimbau masyarakat yang memiliki ekonomi lebih untuk dapat berbagi dalam kondisi  seperti sekarang ini. 

"Semoga wabah ini cepat berakhir. Mari kita saling berbagi dan membantu. Rintihan masyarakat ini perlu sama-sama kita dengar, " harap politisi Golkar ini (Inf)


Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »