PILIHAN REDAKSI

Dua Pelaku Kawanan Pencurian Berhasil Diringkus Polres Payakumbuh di Lokasi Berbeda

INFO|Payakumbuh - Tim "Gedor" Sat Reskrim Polres Payakumbuh berhasil menangkap dua pelaku tindak pidana pencurian yang terjadi pa...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Zulhardi Z.Latif Serahkan Bantuan Sebesar Rp10Juta untuk MTI Mushalla Muhsinin Kelurahan Kuranji

Anggota DPRD Kota Padang Zulhardi Z.Latif Serahkan Bantuan Sebesar Rp10Juta untuk MTI Mushalla Muhsinin, Kelurahan Kuranji.(dor)

INFONUSANTARA.NET -- Anggota DPRD Kota Padang Zulhardi Z Latif,SH.MM, serahkan bantuan untuk Majelis Taklim Musholla Muhsinin sebesar Rp10 juta, sekaligus menghadiri acara pelantikan pengurus Kongsi Kematian Komplek Mega Mulia (K3MM) periode 2021-2024 di Mushalla Muhsinin, Komplek Mega Mulia, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji, Sabtu (16/1) malam.

Dalam kesempatan ini Zulhardi Z. Latif menyampaikan kepada majelis taklim Mushalla Muhsinin agar bisa memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya.

Kita sengaja memprogramkan majelis taklim-majelis taklim yang ada di Kota Padang khususnya Kecamatan Kuranji dan Kecamatan Pauh agar nantinya bisa tumbuh dan berkembang kembali, karena kita lihat majelis taklim ini sudah mulai suram dan kita coba bangkitkan kembali, agar ibuk-ibuk majelis taklim bisa melaksanakan kegiatan-kegiatan positif contoh, seperti yasinan pembacaan Asmaul Husnah dan wirid-wirid ceramah lainnya.

"Kalau ini terus menggeliat, mangka seluruh mushalla dan masjid di Kota Padang ini khususnya di Kecamatan Kuranji akan kembali semarak dengan lantunan Asmaul Husnah yang sudah mulai pudar saat ini,"sebutnya.

Makanya berdasarkan dengan ini,kita memberikan bantuan untuk menambah semangat dan motivasi bagi ibuk-ibuk majelis taklim di Kecamatan Kuranji guna menyemarakkan lagi bacaan-bacaan ini.

Selanjutnya Zulhardi juga menyampaikan bahwasanya untuk bantuan majelis taklim ini, dia sudah menganggarkan untuk 40 majelis taklim, tapi karena covid-19, mangkanya cuma tinggal 6 majelis taklim yang dapat direalisasikan di Kecamatan Kuranji dan Kecamatan Pauh.

"Bantuan ini bisa kita dapatkan kembali,setelah kita mengusulkan kembali di ABT,yang bisa diusulkan cuma 6, dengan anggaran masing-masing majelis taklim kita berikan bantuan sebesar Rp10 juta dan salah satunya MTI Mushalla Muhsinin di RW 16 Kelurahan Kuranji ini, " terang Ketua Fraksi Golkar PDI Perjuangan DPRD Kota Padang ini.

Seterusnya Zulhardi juga menambahkan, bahwasannya untuk bantuan majelis taklim ini,di dalam undang-undang dan peraturan walikota bahwa hibah ini bisa di berikan cuma 1 kali dalam dua tahun.

"Berarti kalau tahun 2020 dia menerima untuk selanjutnya bantuan ini bisa di terima kembali pada tahun 2022 dengan catatannya di usulkan atau di anggarkan pada tahun 2021," kata Sekretaris Golkar Kota Partai Kota Padang ini.

Dalam kunjungan tersebut, Zulhardi juga menyampaikan program-program beliau yang sudah terealisasi dan yang akan di laksanakan pada tahun anggaran 2021 di Komplek Perumahan Mega Mulia, seperti pengecoran jalan, bantuan usaha, pembangunan pustaka, bantuan mushalla dan hari ini juga bantuan MTI sebanyak 10 juta. Dan pada tahun ini juga akan memberikan bantuan pembangunan gerbang serta bantuan biaya sekolah dan terakhir bantuan untuk kelompok kematian komplek Mega Mulia yang akan diusulkan tahun ini.

Terakhir Zulhardi berharap kepada pengurus K3MM yang baru dilantik oleh Bapak Camat Kuranji,agar selalu kompak dan solid dalam hal-hal sosial, salah satunya di bidang kematian ini guna untuk menjalin silaturahmi sesama warga di Komplek Mega Mulia Kelurahan Kuranji.

Sementara itu Camat Kuranji beserta Lurah Kuranji mengucapkan terimakasih banyak kepada Anggota DPRD Kota Padang ,Zulhardi Z Latif yang telah memberikan bantuan kepada warga yang ada di lingkungan Kecamatan Kuranji khususnya di Kelurahan Kuranji.

"Dimana tadi sama-sama kita ketahui dan kita dengarkan bahwasanya Buya Zulhardi ini sudah banyak memberikan sokongan dan bantuan kepada kita khususnya warga RW 16 Kelurahan Kuranji ini, seperti bantuan Mushalla, pengecoran jalan, Majelis Taklim, Pembangunan pustaka,bantuan usaha, bantuan sekolah dan juga bantuan untuk gerbang dan insyaallah juga akan mengusulkan bantuan kepada Kelompok Kongsi Kematian Mega Mulia," pungkas Camat Kuranji,Eka Putra Bahari.(dor/Inf)


Sebelumnya
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »